UKKI Kembali Gagas Rancangan Proker Periode 2023/2024

[Foto] Pada Saat Forum di mulai pada Sabtu, (11/03/2023) 
Surabaya | LPM BukPoIn – Unit Kegiatan Kerohanian Islam (UKKI) periode 2023-2024 Universitas W.R Supratman (UNIPRA) Surabaya kembali gelar Rapat Kordinasi (Rakor) membahas tentang Program Kerja (Proker) satu periode kedepan, diruang kelas Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), pada Sabtu, (11/03/2023).

Rapat koordinasi (Rakor) tersebut menindak lanjuti dua pertemuan sebelumnya dalam membahas proker Unit Kegiatan Kerohanian Islam (UKKI) untuk satu tahun kedepan.

Mashuri, sebagai ketua UKKI periode 2023-2024 menjelaskan, Rapat kali ini adalah sebagai langkah finalisasi dari rapat sebelumnya yang digelar pada minggu-minggu sebelumnya.

“Ini adalah rapat yang ketiga kalinya, dimana rapat kali ini adalah finalisasi dari pertemuan yang sebelumnya dan Alhamdulillah pada rapat kali ini lah baru ditemukan apa saja yang menjadi program UKKI satu periode kedepan,” jelasnya.

Mashuri mengharapkan dengan ditemukannya rancangan program kerja UKKI selama satu periode kedepan, bisa menghidupkan suasana islami di dalam kampus dan tentu bisa menjadi sarana sosialisasi kampus terhadap agama terutama agama islam.

“Alhamdulillah dengan sudah ditemukan nya program kerja ini, semoga kami bisa memberi nuansa keberagaman dan bisa ikut mensosialisasikan kampus UNIPRA dengan proker yang kami buat dan juga semoga para anggota UKKI lebih aktif lagi dalam mewujudkan program kerja ini,” tuturnya. (Asr/Rud)