PGSD UNIPRA Dorong Trobosan, Terkait Perkembangan Mahasiswa PGSD Setelah Masa Pandemi

 

[ Foto ] Kaprodi PGSD Unipra

Surabaya | LPM BukPoIn – Fakultas Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Universitas "W.R Supratman" (UNIPRA) Surabaya, terus meningkatkan kualitas Perkembangan Jurusan PGSD setelah pandemi, (19/07/2022).

Dr. Kurniasari, M.Pd. mengatakan, Jurusan PGSD sebelum masa pandemi kegiatan perkuliahan berjalan dengan lancar, tetapi pada awal pandemi ada beberapa yang vakum sampai satu semester kurang lebih.

 “Tahun Ajaran 2021-2022 PGSD mengadakan kegiatan yaitu Kursus Mahir Dasar (KMD) secara Online yang diikuti oleh Mahasiswa PGSD Unipra.” Ungkapnya.

Lanjutnya, untuk kegiatan Hima Lainnya sempat Vakum, tetapi ada kegiatan Mahasiswa yang di koordinasi oleh pusat/rektorat itu direkli untuk mahasiswa aktif saja.

Untuk jumlah Mahasiswa PGSD Unipra yang mendaftar cukup banyak di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDPT), tetapi memang dari tahun ke tahun menurun karena Program KB berhasil dengan baik.

PGSD Unipra menjalin kerjasama dengan sekolah dasar yang tentunya bukan sekolah umum saja, tetapi juga beberapa Sekolah Luar Biasa (SLB) & Inklusif untuk SD.

Kaprodi PGSD Menegaskan, ada beberapa mahasiswa yang telah memiliki usaha kewirausahaan sendiri, salah satunya packing kopi di daerah Paki. Bahan yang diperoleh dari rosted oleh para petani.

“Harapan kedepannya, Mahasiswa PGSD bukan hanya Orientasi sebagai Guru, tetapi juga bisa aktif diluar ikut pelatihan di Desa atau membuka usaha sendiri dengan menambah Soft Skill apa saja yang diminati,” Tutup Kurniasari . (Rvl/Asr)